Cara Lucid Dream dengan Metode WILD

Cara Lucid Dream dengan Metode WILD
Lucid Dream WILD

Cara Lucid Dream dengan Metode WILD
adalah metode mengendalikan mimpi yang mempunyai tingkat keberhasilan paling tinggi untuk melakukan Lucid Dream dari pada metode lainnya menurut analisa saya.

Apa itu Lucid Dream Metode WILD ?


WILD (Wake Induced Lucid Dreams) adalah salah satu metode Lucid Dream dengan mengandalkan kesadaran untuk kita tidak tidur sepenuhnya dalam artian dan tetap terjaga hingga melewati fase REM (Rapid Eye Movement) dan Sleep Paralysis, setelah itu langsung terhubung ke dunia lucid dream.

Kenapa Tingkat Keberhasilanya Tinggi ?


Karena metode ini yang paling sulit dan berisiko memicu sleep paralysis (ketindihan), tetapi kalian akan lebih mudah jika kalian sering melakukan meditasi.

Bagaimana Cara Mengendalikan Mimpi Metode WILD ?


  1. Rilaks, dan tanamkan secara tegas sebelum tidur bahwa 'saya akan melakukan lucid dream'.
  2. Pejamkan mata, visualisasikan hal yang tidak membutuhkan imajinasi atau emosi tinggi seperti  warna. Tetap usahakan diri anda agar tetap terjaga dan tidak terbawa untuk masuk ke deep sleep.
  3. Nikmati segala fase (Sleep Paralysis) yang dirasakan, seperti berat, getaran dll. Jangan pernah PANIK ataupun Takut ketika fase ini terjadi.
  4. Tunggu beberapa saat. Tidak lama kemudian anda akan merasa terjatuh ke dalam lubang dan visualisasi anda akan blur/gelap.
  5. Sekarang silahkan coba gerakkan anggota tubuh anda.


Cara Melakukan Lucid Dream Metode WILD Yang Lebih Rincinya :


1.Rilaks


Tanamkan secara tegas sebelum tidur bahwa 'saya akan melakukan lucid dream' lalu Tidur dengan posisi terlentang, menggunakan posisi lain pun bisa tapi menurut saya ini yang paling efektif.

Pejamkan mata lalu Kosongkan pikiran dan rasakan semua badan kalian dari ujung rambut sampai ke kaki. 

Atur Pernapasan dengan menghirup perlahan dan dalam, berpokuslah pada pernapasan sampai anda benar benar merasakan santai, sesekali cobalah tahan selama 7 detik dan lepasakan secara perlahan (Ini juga bisa digunakan untuk menghilangkan stres).

2.Amati Hypnagogia (Setengah Sadar)


Hypnagogia adalah keadaan mental antara terjaga dan tidur ketika kita setengah sadar (REM).

Disini kalian akan merasakan visualisasi yang aneh, bermacam macam sih identiknya dengan warna yang buram dan Selain warna ada nanti akan ada gambar dan suara juga.

Intinya disini kalian jangan membiarkan semua itu membuat perhatian kalian fokus kesitu, pokoknya kalian tetap coba rilaks dan bilang dalam hati kalian “Saya bermimpi” berulang kali.

3.Sleep Paralysis


Fase ini biasa disebut Ketindihan, merupakan fase paling susah karena kalian akan merasakan diduduki hal yang berat, Getaran (seperti gempa), Tarikan dll. Jadi kalian disini seolah terbangun tetapi tidak bisa gk bisa gerakin badan.

Intinya disini kalian jangan menimbulkan rasa PANIK dan TAKUT karena itu akan mengakibatkan kalian terbangun. Kalian Harus tetap rilaks dan tetap tenang hingga kalian tiba-tiba merasa seperti jatuh kelubang, terbawa oleh sesuatu, disini pun sama seperti tadi jangan panik dan takut. Disini kalian tinggal memvisualisasikan mimpi kalian, memilih mimpi yang kalian mau dan menjelajahinya.

Tips Mengendalikan Mimpi Dengan WILD

Tips agar metode WILD ini mendapatkan tingkat keberhasilan yang lebih tinggi yaitu :
  • Wake Back To Bed (WBTB)
  • Memakan Pisang.

Pengalaman Penulis Saat Melakukan Lucid Dream ?


Pengalaman saya saat mengendalikan mimpi (lucid dream) dengan metode WILD ini yang pertama adalah susah masuk kefase Sleep Paralysis dan walaupun masuk disana saya langsung panik yang membuat saya terbangun, tapi karena sering dan sudah terbiasa fase Sleep Paralysis bisa dilewatin.

Menurutku butuh pengalaman juga untuk melakukan lucid dream, karena kalau kalian tidak tahu sleep paralysis itu kalian bakal kaget jika pertama kalinya masuk ke sleep paralysis. Tapi setelah melakukan berulang kali cara diatas, akhirnya saya bisa merasakan Lucid Dream metode WILD ini.

Oh iya, yang terakhir kalian jangan lupa melakukan Reality Check dengan mencoba mencubit
tangan ataupun pipi.

Mungkin itu saja artikel mengenai Cara Lucid Dream dengan Metode WILD, saya akan terus
mengupdate semua artikel pada website ini agar tidak ketinggalan jaman atau info terbaru.
Terima kasih.

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Setting Modem Bolt 4G di PC (Komputer) dengan Mudah

Cara Lucid Dream dengan Metode FILD